Jam menunjukan pukul 8.00 para anggota BCI mulai kumpul di rest area
KM39 Tol Jakarta – Cikampek. Tepat pada pukul 8.30 sebanyak 29 Baleno
konvoi dengan tertib menuju Maribaya dengan rute Tol Jakarta – Cikampek –
Cipularang – Padalarang – Cimareme – Cimahi – Cihanjuang – Parompong –
Lembang - Maribaya.
Perjalanan hingga Maribaya berjalan dengan sangat baik meski sempat terjadi miskomunikasi di Cimahi. Ada salah satu mobil
peserta yang mengalami gangguan, tapi berkat kekompakan dan komunikasi
yang baik seluruh peserta bisa selamat sampai dengan lokasi acara tanpa
ada satu anggota tercecer.
Para peserta TUT kali ini bukan hanya dari Jabodetabek tapi ada dari
Jogjakarta, Palembang dan Bandung. Tepat pukul 14.00 WIB konvoi Baleno
tiba di Villa Aurelia Desa Cibodas Maribaya.Semua peserta kelelahan,
namun ditebus dengan welcome drink berupa es kelapa muda dan makan siang
bersama.
Pada acara puncak, setelah pemotongan kue ultah BCI diadakan pemilihan Ketua BCI periode 2013-2014. Terpilihlah Giad Widianto.
Selamat dan sukses untuk Om Giad Widianto.
No comments:
Post a Comment
Terima Kasih